4
Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik
Buat teman-teman yang sedang mencari Software Akuntansi, tidak ada salahnya untuk mencoba langsung mencari Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik. Salah satu software yang belakangan ini menjadi bahan pembicaraan adalah Zahir Accounting Software. Yaitu software akuntasi yang merupakan produk lokal dari PT Zahir Internasional.

Salah satu alasan mengapa Software akuntansi Zahir Accounting layak untuk dicoba adalah karena Software-sofware dari Zahir sangat user friendly karena memang dirancang untuk memberikan kemudahan bagi penggunanya serta memiliki fitur dan tampilan yang sangat sederhana sehingga sangat mudah untuk dimengerti bagi pengguna maupun pembacanya. Mulai dari penginputan data hingga penyajian laporan keuangan sudah terintegarsi dan terotomatisasi sehingga seluruh penginputan dapat langsung diproses saat itu juga secara otomatis.

Selain itu Zahir Accounting Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik juga memilik bervariasi produk pilihan dan harga, mulai dari Rp.1.000.000,- sampai dengan Rp.15.000.000,-. Oleh sebab itu pula PT Zahir Internasional telah banyak sekali meraih penghargaan. Beberapa diantaranya adalah seperti yang ada di bawah ini.

Beberapa penghargaan PT Zahir Internasional

1. Awards : Merit Award Apicta Indonesia 2002
Zahir Accounting berhasil memenangkan penghargaan Merit Award pada kompetisi APICTA Indonesia 2002 (Asia Pasific ICT Award Indonesia), pada kategori Business Application. Merit Award diberikan untuk peserta yang memiliki selisih nilai 5% dari Winner. Adalah PT Sigma dengan produknya Sigma Syariah yang mendapatkan penghargaan Winner untuk tahun 2002 ini.

2. Awards : Reviewed by CHIP Magazine Indonesia
Zahir Accounting Versi 3.0 Edisi Standar telah direview oleh Majalah CHIP Indonesia Edisi Nopember 2002. Mereka memberikan nilai 5 point (dari total 5) dalam hal kualitas produk.

3. Awards : Winner in Apicta Indonesia 2003
Zahir Accounting tahun ini memenangkan kompetisi APICTA Indonesia 2003 sebagai Winner di kategori Business Financial. Penghargaan diberikan langsung oleh Mentri Komunikasi dan Informasi, Bpk Syamsul Muarif in Nikko Hotel Jakarta.

4. Awards : Zahir Accounting Best of The Best Apicta Indonesia 2003
Zahir Accounting berhasil memperoleh penghargaan tertinggi bidang ICT Indonesia, setelah sebelumnya berhasil memenangkan kompetisi APICTA Indonesia 2003 sebagai Best of The Best Application. Penghargaan Indonesia ICT Award ini diberikan langsung oleh Presiden Republika Indonesia, Ibu Megawati Soekarno Putri di Hotel Hilton Jakarta.

5. Awards : Winner APICTA - Indonesia 2004
Untuk yang ketiga kalinya Zahir Accounting kembali memenangkan kompetisi APICTA Indonesia 2005 (Asia Pasific ICT Award) diselenggarakan di Universitas Bina Nusantara. Zahir Accounting sebagai satu-satunya pemenang untuk kategori Business Financial. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Menteri Komunikasi dan Informasi, Bpk Sofyan Djalil.

6. Awards : Review Zahir Small Business Accounting oleh Majalah Info Komputer
Zahir Small Business Accounting telah direview oleh Majalah Info Komputer Juni 2006 dan memperoleh skor total 4.08 (skala 5). Keunggulan Zahir Small Business menurut Info Komputer adalah Antarmuka grafis bagus, proses transaksi cepat dan feature dapat diupgrade serta harga yang ekonomis.

7. Awards : PT Zahir Internasional Terpilih Sebagai Best Enterprise 50 Majalah SWA
PT. Zahir Internasional sebagai vendor software Zahir Accounting telah menerima penghargaan Best Enterprise 50 tahun 2006 (E-50) dari majalah SWA. Acara pemberian anugrah E-50 diselenggarakan secara meriah di Hotel Shangri-La.
8. Awards : Zahir Accounting Juara Pertama Teknopreneur Award 2008
Zahir Accounting kembali mendapatkan Award bergengsi. Kali ini Zahir menjadi juara dalam ajang Teknopreneur Award 2008. Award ini diserahkan langsung oleh Mensesneg Hatta Rajasa dalam acara yang diselenggarakan secara meriah di Grand Ballroom Hotel Mulia Jakarta.

9. Awards : PT Zahir Internasional Meraih Pengakuan Internasional ISO 9001:2008
Setelah melalui perjalanan dan proses audit yang mendalam dan menyeluruh oleh auditor eksternal URS, PT Zahir Internasional berhasil meraih pengakuan internasional ISO 9001:2008. Pengakuan bergengsi di bidang Quality Management System (QMS) tersebut diterima pada akhir bulan Februari lalu.

10. Awards : Top Rating Dari Tucows
Zahir Accounting Software telah diberikan Rating "5", peringkat tertinggi, setelah diperiksa oleh Tim Review Tucows, salah satu situs online download software terbesar, saat ini memiliki lebih dari 40.000 judul perangkat lunak terdaftar (semua telah diuji bebas virus dan spyware) melalui jaringan internasional.

11. Awards : 4 Star Rating Dari Redaksi Freedownloadscenter.com
Zahir Accounting Software telah diberikan 4 (Empat) peringkat Bintang dari Freedownloadscenter (www.freedownloadscenter.com) Editor. Free Downloads Center adalah salah satu situs download yang paling populer di dunia.

Beragam contoh laporan keuangan pun dapat tersajikan dari software akuntansi ini sesuai dengan kebutuhan yang kita inginkan. Bahkan PT Zahir Internasional juga merambah dunia pendidikan yaitu dengan menjadi akademik partner. Hal ini bermaksud untuk memberikan edukasi tentang software akuntansi untuk dunia pendidikan yang tentunya akan berguna bagi mahasiswa tersebut sebagai bekal ketika memasuki dunia kerja.

Tampilan dari Zahir Accounting

Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik

Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik

Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik
Contoh Hasil laporan keuangan

Software Akuntansi Laporan Keuangan Terbaik

Sumber Referensi dan foto http://www.zahiraccounting.com

Posting Komentar

Mohon maaf bila admin tidak bisa langsung membalas atau pun langsung berkunjung kembali ke blog sahabat blogger yang telah berkunjung ke sini. Kalian bisa meninggalkan komentar yang layak dengan menggunakan Nama dan URL blog sobat. Saya mengaktifkan filter dan comment moderator full sehingga setiap komentar pasti saya baca dan jika memang itu saya rasa harus dijawab, pasti saya akan memenuhinya.

Hanya komentar yang memang saya anggap pantas yang akan diterbitkan. Sekalipun itu kritikan atau ejekan, jika memang itu layak untuk di bahas.

 
Top